Minggu, 21 November 2010

Beberapa jejaring sosial dan Dampak Positive dari jejaring sosial

1.Facebook
Merupakan suatu jejaring social yang terkenal saat ini dimana para pengguna dapat bergabung dalam komunitas untuk melakukan koneksi dan berinteraksi dengan orang lain. Orang juga dapat menambahkan teman-teman mereka, mengirim pesan, dan memperbarui profil pribadi agar orang lain dapat melihat tentang dirinya
2.Yahoo messeger
Yahoo! Messenger tersedia secara gratis dan dapat diunduh serta diakses menggunakan Yahoo! ID yang biasa digunakan untuk mengakses layanan Yahoo! yang lainnya, seperti Yahoo! Mail. Penggunaan ID ini juga mengakibatkan pengguna dapat langsung diberitahu bila mendapat sebuah e-mail. Yahoon messeger pun bisa digunakan untuk webcam atau telepon ke semua pengguna Yahoo messeger dengan tidak menggunakan biaya.
3.Friendster
Sebuah situs jejaring sosial yang paling terkenal saat ini. Diikuti oleh juataan orang dan menjangkiti Indonesia. Bisa berkomunikasi, nulis profil, chatting pasang gambar, coret2 dinding orang lain dan sering bisa ketemu teman yang bertahun-tauhn berpisah dan tempat melacak keberadaan orang yang datanya paling besar di dunia.
4.Twitter
Twitter merupakan salah satu situs social networking dan micro-blogging yang saat ini sangat populer di internet, mungkin kepopulerannya hampir menyamai kepopuleran Facebook. Fungsi utama dari Twitter ini adalah sebagai media bagi kita untuk men-share sesuatu apapun itu melalui sebuah pesan (tidak lebih dari 140 karakter). Kita bisa menulis tweet ini dengan cara login ke account Twitter kita, menggunakan software-software yang dibuat khusus untuk keperluan meng-update Twitter seperti TwitterDeck, atau bisa juga melalui SMS. Twitter juga bisa digunakan sebagai ladang bisnis online. Dengan cara mengfollow seseorang kita bisa melihat aktivitasnya yang selalu dia updatekan di Twitter.
5.Blog
Blog adalah kependekan dari Weblog. Istilah Weblog untuk menyebut kelompok website pribadi yang selalu diupdate secara kontinyu dan berisi link-link ke website lain yang mereka anggap menarik disertai dengan komentar-komentar mereka sendiri. Perkembangan lain dari Blog yaitu ketika kemudian Blog bahkan tidak lagi memuat link-link tapi hanya berupa tulisan tentang apa yang seorang Blogger pikirkan, rasakan, hingga apa yang dia lakukan sehari-hari. Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam, dari sebuah catatan harian sampai dengan media publikasi dalam sebuah kampanye politik, program-program media, bahkan sudah menjadi tempat pengumpulan tugas yang dilakukan oleh mahasiswa.


Dampak positive dari jejaring social adalah kita dapat dengan mudah menemukan suatu jejaring pertemanan dengan siapa saja, bahkan dengan teman yang sudah lama tidak bertemu. Kita pun dapat dengan memudah mencurahkan isi hati bila kita merupakan tipe orang yang tidak mudah bercerita dengan orang lain.

1 komentar:

  1. Harrah's Lake Tahoe Casino & Hotel - MapyRO
    Harrah's Lake 태백 출장마사지 Tahoe is a Casino in 포천 출장마사지 Stateline, NV. Find 안양 출장샵 reviews, hours, 성남 출장안마 directions, Harrah's Lake 부천 출장마사지 Tahoe Casino & Hotel.

    BalasHapus